

SEMARANG – PT Kereta Api Indonesia (KAI) terus meningkatkan kinerjanya untuk memberikan kenyamanan dan keamanan para penumpang kereta api. Hasilnya, sepanjang tahun lalu, jumlah penumpang kereta api meningkat cukup siginifikan.
Executive Vice President (EVP) PT KAI Daop 4 Semarang, R Windar Prihadi Adji mengatakan berbagai langkah dilakukan sebagai cara untuk memanjakan serta meningkatkan kenyamanan para penumpang. Di antaranya melakukan revitalisasi kereta api. Tema pariwisata menjadi pilihan PT KAI dalam merevitalisasi kereta api.
Selain untuk menambah daya tarik, tema pariwisata itu juga digunakan sebagai sarana promosi tempat-tempat wisata di Jawa Tengah. “Ini adalah suatu langkah untuk meningkatkan kenyamanan serta pelayanan bagi penumpang, juga untuk mempromosikan wisata di Jateng ataupun Semarang,” ujarnya.